22 Februari 2013

no image

10 ahli Teknologi Paling Berpengaruh di Dunia

Berikut 10 ahli Teknologi Paling Berpengaruh di Dunia


1. Salman Khan
1. Salman Khan 
Salman adalah pencetus khanacademy.org, sebuah platform pendidikan online gratis dan organisasi nirlaba. Misi Khan melalui situs itu adalah memberikan pendidikan berkualitas dunia pada semua anak secara gratis.

Khanacademy memiliki sekitar 3000 kursus singkat yang bisa diakses anak-anak. Mereka bisa belajar secara mandiri di sini.

Berkat inisiatif positifnya tersebut, Khan telah meraih berbagai penghargaan bergengsi. Seperti Microsoft Tech Award for Education.
 

2. Ben Rattray
2. Ben Rattray 
Ben adalah pendiri situs Change.org. Ini adalah situs yang mewadahi berbagai organisasi untuk menyalurkan aspirasi mereka secara bebas namun bertanggungjawab.

Organisasi seperti Amnesty International dan Humane Society membayar situs tersebut utuk melakukan kampanye perubahan sosial.

Jutaan orang juga mengakses situs untuk menandatangani berbagai petisi online dengan tema bermacam-macam. Dari soal lingkungan, kesehatan sampai makanan.
 

3. Henrik Schrfe
3. Henrik Schrfe  
Henrik adalah profesor di Universitas Aalborg, Denmark. Dia juga menjabat sebagai direktur di Center for Computer-mediated Epistemology.

Namanya menjadi terkenal setelah berhasil membuat robot yang wujudnya sama persis dengan dirinya sendiri. Si robot dinamakan sebagai Doppelgänger.

Henrik pun dianggap mampu merevolusi hubungan antara manusia dengan robot menjadi semakin erat.
 

4. Anonymous
4. Anonymous 
Anonymous memang bukan nama orang. Nama ini merujuk pada sebuah kelompok hacker yang pernah bikin kehebohan belum lama berselang.

Aksi Anonymous sering dijuluki sebagai hacktivist. Sebab aksi hack mereka punya misi politik tertentu.

Dalam aksinya, mereka menyasar berbagai institusi terkenal. Bahkan termasuk lembaga intelijen FBI dan CIA.
 

5. Pete Cashmore
5. Pete Cashmore 
Di usia 19 tahun, Pete mendirikan blog teknologi Mashable. Saat ini, Mashable telah menjelma menjadi salah satu media teknologi paling berpengaruh.

Mashable memberitakan hampir segala hal yang berhubungan dengan teknologi dan punya banyak pengakses. Seperti gadget, media sosial dan bisnis.

Nama Pete pun melambung. Dia sebelumnya telah masuk dalam berbagai daftar bergengsi, seperti Top 25 Web Celebs versi Huffington Post.
 

6. Marc Andreessen
6. Marc Andreessen 
Marc dikenal sebagai pendiri Netscape yang dulu sempat terkenal dengan produk browser. Dia punya beragam profesi, dari teknisi, entrepeneur sampai investor.

Marc mendirikan berbagai perusahaan teknologi berbeda. Dan beberapa kemudian dijual pada perusahaan yang lebih besar.

Sampai sekarang, nama Marc tetap dianggap berpengaruh di jagat teknologi. Dia menjadi pemodal banyak perusahaan termasuk Twitter. Dia juga masuk dewan pimpinan di Facebook, eBay dan HP.
 

7. Sheryl Sandberg
7. Sheryl Sandberg 
Sheryl menempati posisi mentereng di Facebook. Jabatannya sebagai Chief Operating Officer membuatnya jadi tangan kanan Mark Zuckerberg, sang founder sekaligus CEO.

Sejak gabung di Facebook tahun 2008, Sheryl memang menjadi sosok penting di situs jejaring terpopuler dunia itu. Lulusan Harvard Business School ini menjadi sosok kunci dalam masa depan bisnis Facebook yang kini masuk ke bursa saham.

Tahun lalu, Sheryl dinobatkan majalah Forbes sebagai wanita paling berkuasa nomor lima di dunia. Meski begitu sibuk dengan urusan bisnis di Facebook, Sheryl masih punya waktu membesarkan dua anaknya bersama sang suami.
 

8. Tim Cook
8. Tim Cook 
Tim Cook adalah salah satu sosok yang mulai terkenal di jagat teknologi saat ini. Statusnya sebagai CEO Apple membuatnya banyak muncul di media massa.

Tim Cook resmi menjadi CEO Apple pada 21 Agustus 2011. Dia menggantikan mendiang Steve Jobs, tokoh legendaris Apple.

Banyak yang menilai Cook belum bisa menandingi karisma maupun kepemimpinan Jobs. Namun demikian, Apple di bawah kendalinya tetap punya performa bisnis sangat bagus.
 

9. Daniel Ek
9. Daniel Ek 
Daniel Ek adalah pendiri Spotify. Perusahaan yang didirikannya tahun 1997 itu menjadi cukup fenomenal dalam waktu singkat

Spotify adalah layanan musik streaming yang jumlah anggotanya sekarang sekitar 10 juta. Untuk mendengar musik sepuasnya, anggota harus membayar.

Daniel dianggap turut berjasa merevolusi bisnis musik. Dan Spotify pun cukup menguntungkan.
 

10. Virginia Rometty
http://www.didunia.net/ 
Dikenal dengan nama panggilan Ginnni, Virginia Rometty menempati peringkat ke 60 untuk seluruh daftar. Dia adalah wanita pertama yang menjadi CEO perusahaan raksasa IBM.

Virginia diangkat menjadi bos IBM pada bulan Januari 2012. Dia sudah bekerja di IBM selama 30 tahun dan kaya pengalaman.

Tantangan yang menghadangnya sebagai bos IBM semakin berat. Terutama memasuki era cloud computing saat ini. Ginni sendiri beberapa waktu lalu sempat berkunjung ke Indonesia untuk membicarakan bisnis cloud bersama Telkom.
 
 
10 Petualangan Teraneh di Dunia

10 Petualangan Teraneh di Dunia

Perjalanan panjang dan jauh mungkin akan cukup melelahkan bagi kita namun tidak dengan 10 orang ini mereka melakukan perjalanan panjang demi memenuhi hasrat kepuasan dalam perjalanan merka namun perjalan 10 orang berikut ini bukan perjalanan biasa ke extremeanya dalam melakukan perjalanan lah yang membuat mereka luar biasa. Mau tahu perjlanan seperti apa aja itu simak 10 Petualangan Teraneh di Dunia berikut ini.
image by unsplash

1. Pendeta Baptis Merangkak 1.600 Mil ke Gedung Putih.
Pada tahun 1978, Hans Mullikin seorang pendeta yang berusia 39 tahun tiba di Gedung Putih setelah merangkak 1.600 Mil dari Marshall, Texas. Kakinya terbungkus bulu dan berselubung dalam baja galvanis tipis, salah pada lengan kursi rodanya lebih kecil dari yang lain untuk mengimbangi dalam berjalan. Pada November 1978 ia mengakhiri dua setengah tahun merangkaknya hanya untuk mendengar dari seorang pembantu bahwa Presiden Carter terlalu sibuk untuk melihatnya. “Aku hanya ingin menunjukkan kepada Amerika bahwa kita perlu berlutut dan berdoa” kata Mullikin kepada wartawan. “Ini adalah sesuatu yang saya miliki dalam hati saya dan ingin saya lakukan untuk negara saya”.


2. Orang Australia Yang Mengelilingi Dunia Dengan Kendaraan Amphibi.
Ben Carlin, seorang warga Australia, mengambil tantangan untuk mengelilingi dunia dalam sebuah mobil jip amphibi yang dimodifikasi. Dia berangkat dengan Elinore istrinya pada tahun 1950. Instrinya akhirnya sadar dan keluar ekspedisi di suatu tempat di india pada sekitar ¾ perjalanan. Tapi Ben meneruskan perjalanan dengan teman-teman lainnya yang akhirnya menyelesaikan perjalanan pada tahun 1958. Perjalanan dimulai dan berakhir di Montreal, Kanada. Butuh waktu 8 tahun, mencakup 62.000 Km di darat dan 17.000 Km di laut.




3. Orang Yang Menyelesaikan 4.115 km Mendorong Gerobak Untuk Mengumpulkan Uang Untuk Penelitian Kanker
David Baird menyelesaikan perjalanan Herculesnya selama 112 hari mendorong gerobak sorong di seluruh Australia (yang menempuh jarak 4.115 km atau 2.557 mil dengan berjalan kaki). Dia melakukan ini untuk mengumpulkan uang guna penelitian kanker payudara dan prostat. Pria berusia 65 tahun ini mengatakan dia merasa “luar biasa baik”, mengingatkan bahwa ia telah menempuh 4.115 km dengan berjalan kaki. Dia berlari setara dengan seratus lari marathon penuh hanya dalam 112 hari. Melewati sekitar 70 kota di sepanjang jalan, Baird mengatakan bahwa ia mendorong gerobak antara 10 sampai 12 jam sehari. Ia tidak pernah ragu bahwa ia tak akan menyelesaikan perjalanannya, ia mengaku setiap hari adalah “keras”. Upaya amal ini berjalan dengan baik dan simpatisan melemparkan lebih dari $20.000 ke dalam gerobak itu.

4. Orang Yang Benar-Benar Berlari Mengitari Seluruh Dunia.


Pelari inggris Robert Garside, yang juga dikenal sebagai “Runningman”, dinobatkan oleh Guinness World Record sebagai orang pertama yang berlari mengelilingi dunia. Garside mulainya rekor berjalan setelah beberapa percobaan yang dibatalkan untuk meninggalkan Cape Town, Afrika Selatan, dan London, Inggris. Akhirnya Garside berangkat dari New Delhi, India pada tanggal 20 Oktober 1997, dan menyelesaikan larinya pada titik yang sama pada tanggal 13 Juni 2003. Upaya Garside ini telah dipertanyakan oleh para pelari lainnya dan juga pers. Karena kesulitan yang melekat sertifikasi rekening tersebut, Guinness World Record menghabiskan beberapa tahun mengevaluasi bukti sebelum menyatakan otentik.

5. Siswa Yang Berjalan 3.000 Kilometer Dari Beijing Ke Jerman Dan Membuat Film Pendek.

Hadiah ulang tahun Christoph Rehage untuk dirinya sendiri pada bulan November 2007 adalah pergi berjalan jauh. Rencananya adalah berjalan dari Beijing, Cina (dimana dia adalah mahasiswa disana) ke rumahnya di Bad Nenndorf, Jerman. Sebuah proposisi yang luar biasa, jika anda mempertimbangkan luasnya Cina.
Sepanjang jalan ia memotret dirinya sendiri dan membuat video. Kita melihat seorang muda, laki-laki yang telah bercukur bersih diubah oleh perualangannya. Ada penderitaan fisik yang jelas terlihat yaitu: salju dan pasir menyala dari gurun Gobi yang panjang, jalan raya kosong, dan rasa sakit yang lamban tak terbatas. Rambut dan jenggotnya tumbuh liar. Rehage menemukan cinta, dan mungkin juga patah hati.

Setelah satu tahun, rehage memutuskan untuk berhenti berjalan dan kembali ke sekolah.

6. Gadis 16 Tahun Yang Mencoba Menyelesaikan Perjalanan Keliling Dunia Sendirian
Seorang gadis berusia 16 tahun, Jessica Watson semakin dekat ke akhir mengelilingi dunianya, sebuah perjalanan yang akan membuat dia menjadi yang termuda dalam mengelilingi dunia seorang diri. Lahir dan dibesarkan di Queensland Sunshine Coast, jessica dijadwalkan tiba di Sydney sekitar 9 Mei untuk menjadi seorang pahlawan yang disambut untuk certitanya untuk dipatenkan. “The Rupert Murdoch Empire” telah memberikan hak paten atas dirinya dan keluarganya. Jessica, yang masih berumur 12 tahun ketika dia mengatakan kepada orang tuanya bahwa ia ingin berlayar mengelilingi dunia seorang diri, meninggalkan Sydney pada tangal 18 Oktober 2009 yang meskipun tidak dapat menyelesaikan perjalanannya dan harus kembali ke Sydney karena kerusakan mesin setelah menempuh lebih dari 200 hari perjalanan

7. Orang Yang Berjalan 13.000 km Mundur Dari California, Amerika Serikat Ke Turki
Plennie L. Wingo (24 Januari 1895 – 2 Oktober 1993) berjalan mundur dari Santa Monica, California, ke Istambul, Turki (sekitar 13.000 km atau 8.000 mil) sejak tanggal 15 April 1931 sampai 24 Oktober 1932 pada usia 36 tahun. Dia mendokumentaikan perjalanannya dalam buku “Around The World Backwards”.

Untuk melakukannya dia menggunakan kacamata periscopic, yang diikat diatas telinganya seperti kacamata biasa, yang memungkinkan dia untuk melihat dimana ia berjalan. Dia berjalan rata-rata sekitar 20 mil perhari.

8. Orang Yang Berjalan 1.830 mil Diatas Egrang

Pada tahun 1891 Sylvain Dornon, dari Landes, berjalan diatas egrang dari Paris ke Moskow melalui Vilno (1.830 mil) dalam 50 tahap (36,6 mil sehari). Ia memulai perjalanannya pada 12 Maret 1891. Meskipun perjalanan panjang diatas egrang ini merupakan sebuah rasa ingin tahu yang asli, hal ini sebenarnya tidak hanya ada di Rusia, tetapi juga banyak orang Perancis yang melakukannya sebelum tahun 1870-an di bagian tertentu dari Perancis.

9. Orang Yang Bepergian Selama 12 Tahun Dari Afrika Ke Greenland Untuk Menemukan Tempat Bebas Ular

Tete-Michel Kpomassie lahir pada tahun 1941, di Togo. Ketika ia masih muda, ia berada di hutan ketika ia terkejut dengan Phyton, dan jatuh ke tanah. Ayahnya percaya bahwa penyakitnya yang dihasilkan hanya dapat disembuhkan dengan konsultasi kepada pendeta sekte Python, jauh didalam hutan, sehingga ia dibawa kesana pada satu malam yang panjang, ke jantung sekte penuh ular. Obat itu bekerja, tapi pendeta tersebut meminta pembayaran. Kpomassie harus diinisiasi ke dalam kultus ular dan hidup di hutan untuk tujuh tahun, diantara ular.

Pada saat ini, ia telah sembuh dari penyakitnya dan menemukan sebuah buku anak-anak tentang Greenland. Negara ini tidak hanya aneh karena tidak ada ular disana, tetapi juga tidak ada pohon-pohon dimana ular bisa bersembunyi. Dia langsung jatuh cinta dengan negara ini dan kabur dari rumah, dengan ide tunggal entah bagaimana menuju Greenland, dan akhirnya pada pertengahan 1960-an menemukan perahu ke Greenland. Kisah petualangannya di Greenland dapat ditemukan dalam bukunya, yang diterbitkan di Perancis pada tahun 1977, “An African In Greenland”.

10. Orang Yang Pergi Berjalan Lintas Negara Amerika Serikat Untuk Menurunkan Berat Badan.

Steve Vaught melakukan sebuah tantangan yang luar biasa mulai tahun 2005 untuk berjalan di Amerika Serikat. Dia memulai perjalanan 3.000 milnya dari Oceanside, California untuk pulang ke Manhattan pada tanggal 10 April 2005, ketika pada saat itu ia ditimbang seberat 410 pound dan menderita depresi berat setelah tidak sengaja menewaskan dua pejalan kaki saat mengemudi 15 tahun yang lalu. Ia berhasil menghilangkan lebih dari 100 pound berat badannya dalam proses ini. Tetapi perjalanan Vaught itu bukan tanpa kontroversi. Pertanyaan dilontarkan oleh media dan penggemar, apakah Vought rides benar-benar berjalan setiap milnya. Vaught juga masih belum sehat dari obesitas setelah menyelesaikan perjalanannya. Dalam pembelaannya ia berkata “Anda tidak bisa curang, tidak ada cara yang mungkin untuk menipu.. ini adalah perjalananku.. aku tidak peduli tentang dimana aku berada kemana aku akan pergi, aku tidak peduli apakah itu adalah 2.800 atau 1.500 mil.. ini tentang dimana kepala anda”.


Source
no image

10 Film Luar Angkasa Terpopuler

Luar angkasa atau angkasa luar atau antariksa (juga disebut sebagai angkasa), merujuk ke bagian yang relatif kosong dari Jagad Raya, di luar atmosfer dari benda “celestial”. Istilah luar angkasa digunakan untuk membedakannya dengan ruang udara dan lokasi “terrestrial”.
Karena atmosfer Bumi tidak memiliki batas yang jelas, namun terdiri dari lapisan yang secara bertahap semakin menipis dengan naiknya ketinggian, tidak ada batasan yang jelas antara atmosfer dan angkasa. Ketinggian 100 kilometer atau 62 mil ditetapkan oleh Federation Aeronautique Internationale merupakan definisi yang paling banyak diterima sebagai batasan antara atmosfer dan angkasa.

Dalam dunia perfilman sendiri ada banyak sekali film film yang mengambil tema ataupun setting luar angkasa dan dari sekian banyaknya film film bertema luar angkasa tersebut, berikut adalah 10 Film Terbaik Bertema Luar Angkasa versi ane. Check this out :

 
1. Avatar
http://www.didunia.net/
Avatar adalah film fiksi ilmiah 3-D yang disutradarai oleh James Cameron. Film ini dirilis pada16 Desember 2009 di seluruh dunia oleh 20th Century Fox. Film ini berkisah mengenai konflik di dunia yang bernama Pandora, di saat manusia dan penduduk asli Pandora terlibat dalam perang. Film ini dirilis dalam format 2D dan 3D, dan juga akan dirilis di teater IMAX 3D. Avatar masuk nominasi Oscar termasuk Best Picture dan Best Director dan menang tiga kategori, Best Visual Effect, Best Cinematography, dan Best Art Director. Avatar menjadikan film paling terlaris sepanjang masa sebesar $2,782,206,970 dolar. Rencananya, Avatar akan dibuat Trilogi-nya setelah filmnya sukses besar.

Sinopsis :
Jake Sully (Sam Worthington), mantan angkatan laut Amerika Serikat yang terluka dan cacatakibat perang. Ia terpilih untuk berpartisipasi dalam program Avatar, yang memungkinkannya bisa berjalan kembali. Jake menuju ke Pandora, sebuah hutan nan subur yang penuh dengan berbagai macam makhluk hidup yang baik dan yang mengerikan. Pandora juga rumah bagisuku Na’vi, makhluk yang mirip manusia dengan kehidupan primitif serta memiliki kemampuan seperti manusia. Saat manusia mencoba memasuki Pandora untuk menambang mineral yang ada di sana, suku Na’vi memerintahkan para prajuritnya untuk melindungi negerinya dari ancaman.

Jake direkrut untuk menjadi bagian dari proyek ini. Karena manusia tidak dapat menghirupudara di negeri Pandora, maka mereka menciptakan makhluk yang mirip suku Na’vi yang mereka sebut sebagai Avatar. Di Pandora, dengan tubuh Avatar, Jake dapat berjalan kembali. Di hutan Pandora, Jake melihat banyak keindahan dan bahaya. Ia juga bertemu dengan wanitamuda Na’vi bernama Neytiri (Zoe Saldaña).

Seiring berjalannya waktu, Jake berbaur dengan suku Na’vi dan jatuh cinta kepada Neytiri. Pada akhirnya, Jake terjepit antara tujuannya dikirim oleh perusahaan tambang ke Pandora dan suku Na’vi, yang memaksanya untuk memihak pada satu pilihan yang akan menentukan nasib suku Na’vi dan manusia di Pandora.
 

2. Star Wars
http://www.didunia.net/ 
Star Wars adalah film fiksi ilmiah Amerika Serikat yang disutradarai oleh George Lucas. Film ini terdiri dari enam film yang urutan perilisan setiap serinya tidak berurutan. Serial film ini bermula pada tahun 1977 dan sementara ini berakhir pada tahun 2005.

Daftar film Star Wars yang termasuk kanon utama :

- Star Wars Episode I: The Phantom Menace (1999)

- Star Wars Episode II: Attack of the Clones (2002)

- Star Wars Episode III: Revenge of the Sith (2005)

- Star Wars Episode IV: A New Hope (1977)

- Star Wars Episode V: The Empire Strikes Back (1980)

- Star Wars Episode VI: Return of the Jedi (1983)

Episode IV sampai VI pertama kali dirilis sekitar akhir tahun 1970-an dan awal 1980-an. Konon menurut George Lucas hal ini dilaksanakan karena saat itu belum tersedia teknologi untuk menggambarkan kemegahan Republik, sehingga ia memutuskan untuk memulai dari episode IV. Sedangkan episode I sampai III dibuat pada sekitar tahun 2000-an karena teknologinya sudah tersedia.

Tema utama dalam Star Wars adalah sebuah perjuangan semesta yang bersifat abadi antara kebajikan dan kejahatan. Tema ini digambarkan sebagai sebuah keseimbangan antara mereka yang menggunakan kekuatan utama yang disebut “The Force” secara jahat atau baik.
 

3. Armageddon
http://www.didunia.net/ 
Armageddon bercerita tentang sebuah asteroid raksasa yang mengancam kehidupan di muka bumi karena diperkirakan meluncur dan akan berbenturan dengan bumi. Kemudian Pemerintah bersama sama dengan para ilmuwan NASA, dan Departemen Pertahanan, menyusun suatu rencana untuk menyelamatkan bumi. Mereka meminta bantuan Harry Stamper (Bruce Willis), ahli pengeboran minyak inti bumi. Harry merasa hal itu tidaklah mungkin dilakukan selama kurun waktu yang hanya dua minggu, dan dasarnya dia tidak begitu percaya dengan kemampuan orang lain. Sehingga Harry Stamper, memilih untuk pergi sendiri ke asteroid beserta kru pengeboran minyak yang ia miliki termasuk A.J.Frost, (Ben Afflect).

Akhirnya Harry Stemper beserta kru nya berangkat menggunakan pesawat luar angkasa menuju ke asteroid untuk melakukan penghancuran asteroid raksasa tersebut.

 
4. Star Trek

Film yang bertemakan fiksi ilmiah ini bercerita mengenai sebuah armada bintang bernama Starfleet sebagai perwakilan kehidupan manusia 200 tahun pada masa depan bersama-sama dengan United Federation of Planets yakni kumpulan spesies dari planet dan tata surya lain. Star Trek diciptakan oleh Gene Roddenberry dan merupakan salah satu franchise hiburan paling laris di dunia dan memiliki jutaan penggemar yang sering datang ke Star Trek Conventions(pertemuan para penggemar Star Trek).

Film ini juga meraih sukses di box office dan dilanjutkan dengan film-film berikutnya yang sampai sekarang (2009) sudah ada sebelas (termasuk film pertama).

 
5. Deep Impact
 
 Kisah menegangkan ini dibintangi oleh pemenang Blockbuster Entertainment Awards 1999, kategori aktor dan aktris favorit yaitu Robert Duvall, Morgan Freeman dan Tea Lioni dan artis pendukung favorit Elijah Wood.

Film ini mengisahkan tentang ditemukannya satu komet yang bergerak mengarah ke bumi. NASA berusaha menghancurkan komet tersebut dengan mengirimkan satu tim astronot yang akan meledakkan komet tersebut. Sementara presiden (Morgan Freeman) mengumumkan untuk segera dibuat gua untuk mengamankan seratus juta orang dari kepunahan.

Pada hari dimana komet jatuh ke bumi, suasana berubah menjadi panik dan menegangkan. Semua orang berebut untuk menyelamatkan diri.

 
6. 2001: A Space Odyssey
http://www.didunia.net/
Sebuah monolit muncul tiba-tiba di tengah manusia purba. Entah bagaimana, kehadiran monolit itu memberi ide penggunaan alat pertama : tulang yang digunakan sebagai alat pukul. Dengan alat itu, sebuah suku Cro-Magnon menang atas suku lain, menguasai sebuah mata air. Pada 2001, monolit serupa ditemukan di bulan. Monolit itu diperkirakan berusia 4 juta tahun, dan mengirim sinyal kuat ke Jupiter. Beberapa bulan kemudian, sebuah misi rahasia dikirim ke Jupiter. Pesawat dilengkapi komputer tercanggih, sebuah “otak” Kecerdasan Buatan (Artificial Inteligent), bernama HAL 9000. Komputer itu tumbuh seolah memiliki kesadaran tersendiri, dan memberontak, membunuh secara terencana para awak, kecuali seorang: Dave. Setelah Dave berhasil memutus kesadaran HAL, ia menemukan misi rahasia Jupiter itu. Ia terlontar ke sebuah wormhole. Ruang dan waktu pun terlipat bagi Dave.

 
7. Aliens

Setelah rentang waktu sekitar tujuh tahun dari film pertamanya Alien (1979), maka pihak studio Fox pun akhirnya berkesempatan melanjutkan kisah petualangan Ellen Ripley yang bersetting di luar angkasa ini mengingat film pertamanya meraih kesuksesan yang luar biasa. Jika film pertama ditangani oleh Ridley Scott, maka kini tongkat estafet diberikan pada James Cameron, sutradara yang baru saja angkat nama melalui film garapannya yang sukses; The Terminator (1984).

Film yang saat ini masuk dalam urutan ke-58 di IMDB Top 250 ini melanjutkan akhir cerita yang ada di penghujung Alien (1979). Setelah dirinya berhasil meledakkan kapal Nostromo, Ripley (Sigourney Weaver) menjadi satu-satunya awak yang selamat dari peristiwa mengerikan yang menghabisi seluruh awaknya tersebut.

 
8. Sunshine

Diceritakan tahun 2057, saat bumi kita sudah diselimuti salju, matahari sekarat dan manusia manghadapi kepunahan dan hanya bisa berharap pada delapan orang ilmuan yang diberikan misi membawa sinar matahari kembali ke bumi dengan menggunakan senjata nuklir. Berangkat ke luar angkasa dengan pesawat Icarus II selama bertahun-tahun.

Selama perjalanan menuntaskan misi, banyak halangan dan kejutan yang siap menyambut mereka. Lengkap dari kesalahan teknis, sifat egois, kontak radio dengan Icarus I yang sudah mengudara bertahun-tahun yang lalu sampai yang sudah biasa, matinya personel Icarus II. Tidak ada kemenangan tanpa pengorbanan. Yang kali ini mereka pertaruhkan bukan hanya nyawa mereka sendiri, namun semua manusia dan biosfer yang terdapat di planet bernama bumi.

 
9. Apollo 13

Apollo 13 adalah film drama Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 1995 dan disutradarai Ron Howard. Skenario dibuat oleh William Broyles Jr. dan Al Reinert yang menggambarkan kejadian dramatis Apollo 13 pada tahun 1970 yang diadaptasi dari buku Lost Moon oleh Jim Lovell danJeffrey Kluger. Film ini dibintangi Tom Hanks, Kevin Bacon, Bill Paxton, Gary Sinise, Kathleen Quinlan dan Ed Harris.

 
10. Wall-E
http://www.didunia.net/
WALL•E adalah sebuah film animasi yang diproduksi oleh Pixar Animation Studios dan dirilis oleh Walt Disney Pictures. Tokoh utama dalam film ini adalah sebuah robot yang bernamaWALL•E.

Pada awal abad ke-22, sebuah perusahaan “raksasa” Buy N Large (BnL) menguasai perekonomian di Bumi, termasuk pemerintahan. Akibat dipenuhi sampah yang tidak didaur-ulang, maka Bumi menjadi sangat tercemar oleh sampah-sampah elektronik, sehingga kelangsungan hidup manusia menjadi terancam. Untuk mencegah kepunahan manusia, Shelby Forthright (Fred Willard) selaku CEO Buy N Large, melakukan pengungsian massal dari Bumi selama lima tahun di atas armada kapal luar angkasa eksekutif bernama axiom yang menyediakan setiap keperluan manusia, dan dilengkapi dengan robot-robot yang semuanya berjalan secara otomatis untuk melayani kebutuhan manusia.

Ratusan-ribu unit robot penghancur sampah yang dinamai dengan WALL•E ditinggalkan di Bumi untuk membersihkan Bumi. Robot-robot tersebut diprogram untuk memadatkan dan menumpuk sampah-sampah elektronik yang telah memenuhi seluruh daratan di Bumi, agar memudahkan untuk peleburan. Tumpukan sampah-sampah elektronik telah dipadatkan dan dikumpulkan oleh robot-robot WALL•E, tumpukan sampah tersebut telah setinggi gedung pencakar langit. Namun, proyek ini dibatalkan karena Forthright memperkirakan bahwa pada tahun 2110 Bumi sudah terlalu tercemar dan sudah tidak memungkinkan untuk dihuni oleh manusia. Pada tahun 2815, kira-kira 700 tahun kemudian, hanya satu WALL•E yang masih berfungsi.


no image

5 Stasiun Kereta Paling Ramai di Dunia


http://www.didunia.net/
Stasiun Shinjuku, Jepang 
Rata-rata 3,5 juta orang per hari melakukan perjalanan melalui Stasiun Shinjuku, Tokyo, Jepang. Stasiun ini merupakan stasiun kereta tersibuk di dunia dari sisi pergerakan penumpangnya.

Shinjuku merupakan gabungan lima stasiun yakni JR-East, Odakyu Electric Railway, Keio Corporation, Tokyo Metro, dan Toei Subway yang berfungsi sebagai penghubung antara Tokyo dengan daerah pinggiran. Stasiun ini memiliki 20 peron dan melayani 20 jalur kereta. Yang tak biasa, stasiun ini mempunyai lebih dari 200 pintu keluar sehingga tercatat di Guinness World Records.
http://www.didunia.net/
Gare du Nord, Paris 
Stasiun ini melayani 180 juta penumpang setiap tahunnya. Gare du Nord adalah stasiun kereta paling sibuk di Eropa berdasarkan jumlah total penumpangnya.

Stasiun yang dibuka pada tahun 1846 dan diperluas pada 1864 ini berada di peringkat kedua terbesar berdasarkan jumlah peronnya yakni 44 peron. Stasiun Gare du Nord ini menggunakan sistem transit Paris Metro yang didukung sistem jalur kereta RĂ©seau Express RĂ©gional (RER), dan beberapa jalur bus.
Zurich Hauptbahnhof, Swiss 
Zurich Hauptbahnhof adalah stasiun tersibuk di Eropa berdasarkan arus kereta per harinya. Lebih dari 2.900 kereta melewati stasiun ini. Terletak di antara sungai Sihl dan Limmat, di depan stasiun ini juga memiliki halte trem yang sibuk. Swiss menjadi pemimpin dalam mengimplementasi sistem manajemen lalu lintas kereta di Eropa.

Stasiun ini memiliki fasilitas penunjuk arah yang lengkap sehingga para pelancong yang baru pertama kali datang ke stasiun ini tidak kesulitan menemukan arah yang mereka cari.
Union Station, Kanada 
Stasiun ini melayani 250.000 penumpang setiap harinya sehingga menobatkannya sebagai stasiun tersibuk di Kanada. Berlokasi di Toronto, stasiun ini memiliki lebih dari 2.000 jalur, yang menjadikannya stasiun dengan jalur paling rumit di dunia.

5 Tahun dalam proses revitalisasi menjadikan stasiun ini menjadi sangat terjangkau bagi para pejalan kaki. Bangunan stasiun juga diintegrasikan dengan tempat perbelanjaan dan kuliner.

http://www.didunia.net/
Stasiun Penn, AS 
Stasiun Pennylvania atau dikenal juga dengan nama Stasiun Penn ini terletak di New York. Stasiun Penn adalah stasiun kereta tersibuk di Amerika Utara dengan melayani 1.000 penumpang setiap 90 detiknya.

Stasiun yang berada di bawah tanah Pennsylvania ini berada di tengah koridor timur laut, sebuah jalur kereta penumpang listrik yang mengarah ke selatan hingga Washington dan ke utara hingga Boston.

Stasiun ini masih akan diperluas untuk melayani 13 titik tambahan untuk transit jalur New Jersey dan 8 kereta Amtrak di jam-jam sibuk. Saat ini yang dijalankan adalah 20 transit New Jersey dan 12 kereta Amtrak dalam satu jam. Proyek ini ditargetkan selesai pada 2020.


no image

10 Tim dengan Penjualan Jersey Terbanyak di Dunia

Manchester United team celebrate
Jersey Manchester United Dan Real Madrid Terlaris Di Dunia The Red Devils dan Los Blancos memuncaki daftar klasemen sebagai klub penjual jersey terbanyak di dunia dalam lima tahun terakhir.


Manchester United dan Real Madrid mencatatkan diri sebagai klub penjual jersey terbanyak di dunia dalam lima tahun terakhir. Penjualan jersey resmi kedua klub memiliki torehan rata-rata 1,4 juta buah per musimnya.
Publikasi ini dikeluarkan oleh sebuah lembaga bernama Sportingintelligence dan dilakukan oleh analis Dr Peter Rohlmann dan timnya.
Dalam posisi 10 besar, terlihat jersey Adidas dan Nike menguasai tabel. Sementara big fourLiga Inggris  yakni United, Chelsea, Arsenal, dan Liverpool juga masuk ke dalam 10 besar.
10 BESAR JERSEY KLUB TERLARIS
1Manchester United1,4 juta
2Real Madrid1,4 juta
3Barcelona1,15 juta
4AC Milan910.000
5Bayern Munich880.000
6Chelsea810.000
7Juventus800.000
8Arsenal480.000
9Inter425.000
10Liverpool350.000



Source

17 Februari 2013

14 Fakta Mengenaskan Tentang Hari Valentine

14 Fakta Mengenaskan Tentang Hari Valentine

Hari Valentine semakin dekat dan bagi mereka yang sedang jatuh cinta, ingin jatuh cinta atau ingin merayakan kembali cinta mempersiapkan bunga, permen dan kartu sebagai hadiah. Tapi tidak semua kesenangan dan bunga yang datang saat tanggal 14 Februari ini datang.

image: unsplash

1. Dalam dua minggu menjelang hari Valentine, penjualan perhiasan emas Amerika menyisakan 34 juta metrik ton limbah.


2. Sebagian besar mawar yang dijual untuk hari Valentine di Amerika Serikat diimpor dari Amerika Selatan, membuang banyak bahan bakar fosil.


3. Hari Valentine pada awalnya berhubungan dengan sebuah kegiatan liburan kaum pagan kuno yang disebut Lupercalia, dimana para laki-laki telanjang, membawa cambuk dan memukuli pantat perempuan muda dengan harapan dapat meningkatkan kesuburan.


4. Martir Kristen St. Valentine dipenggal pada tanggal 14 Februari karena melakukan pernikahan secara rahasia.


5. Penelitian menunjukkan bahwa 75 persen dari usaha bunuh diri berkaitan dengan masalah hubungan.


6. 46% warga Amerika bertukar permen hari Valentine.

7. 67% warga Amerika kelebihan berat bdan atau obesitas.


8. Kartu hari Valentine pertama dikirimkan oleh Charles, Duke of Orleans, untuk istrinya saat dia sedang dipenjara di menara London. Dia tetap menjadi tawanan perang selama 24 tahun.


9. Survey yang dilakukan baru-baru ini menunjukkan bahwa satu dari sepuluh orang dewasa dan muda mengaku merasa kesepian, gelisah, depresi dan tidak diinginkan saat Valentine. Itu baru yang mengaku.


10. Empat puluh persen orang memiliki prasangka negatif terhadap hari Valentine.


11. Pembantaian hari Valentine yang terkenal, dimana tujuh gangster Chicago ditembak pada 14 Februari 1929, adalah salah satu yang paling sadis dalam sejarah (gambar di atas).


12. 64 persen pria Amerika tidak membuat rencana apa pun di hari Valentine.


13. Permen hati rasanya seperti sampah.


14. Walaupun kamu sedang benar-benar jatuh cinta sekarang, kamu masih akan mati nanti.



Source: http://www.rubrikasik.com/2010/02/14-fakta-mengenaskan-tentang-hari.html
10 Hadiah Spesial yang Paling Cocok Diberikan pada Hari Valentine

10 Hadiah Spesial yang Paling Cocok Diberikan pada Hari Valentine


Buat Anda yang telah memiliki pasangan kini saatnya membuktikan rasa cinta Anda lewat pemberian hadiah spesial di perayaan Valentine yang semakin dekat. Anda tentunya ingin membuat sang pujaan hati merasa semakin mencintai Anda bukan? Ingatlah selalu bahwa tema Valentine selalu berbau cinta dan penghargaan. Mawar atau pun cokelat sudah menjadi hal yang biasa.


Kini saatnya berikan hadiah dari hati yang paling spesial, dan berbeda dari lainnya. Nah, mau tahu hadiah apa saya yang bisa Anda berikan? Nih, ada beberapa tips hadiah yang bisa jadi panutan Anda untuk memberikannya pada pasangan terkasih, seperti dilansir AskMen, baru-baru ini.


Pertama, perhiasan. Impian setiap wanita memegang rambutnya sementara laki-laki berdiri di belakangnya dan mengikatkan kalung emas di lehernya. Ini

menunjukkan padanya bahwa Anda juga bisa menjadi romantis. Perhiasan membuat wanita merasa istimewa, indah, dan bernilai, itu akan menjadi sahabatnya. Semua wanita senang dimanjakan dengan perhiasan dan wanita Anda tidak terkecuali.


Kedua, belajar dansa. Wanita sangat tertarik pada pria yang tahu cara menari tanpa menginjak kaki mereka. Ini adalah waktu yang tepat untuk mempertajam keterampilan salsa Anda. Tahun ini, mengambil kursus dansa bersama-sama menjadi salah satu cara mendapatkan hatinya.


Ketiga, paket perawatan spa. Mungkin aneh mendengarnya. Tapi memang inilah salah satu saran yang dianjurkan. Memberikan paket khusus perawatan untuk dirinya agar memanjakan tubuh bak seorang putri. Ia pasti akan merasa semangat. Setelah perawatan bak seorang putri, bawalah ia pulang dan perlakukan dirinya seperti seorang putri.


Keempat, kotak perhiasan. Memberikan kotak perhiasan yang indah pasti membuat dirinya tersenyum. Ini salah satu bentuk menghargai kecantikannya.


Kelima, parfum. Wewangian sangat penting bagi seorang wanita begitupun dengan Anda. terkadang bau wewangian sering identik dengan kepribadiannya. Wangi akan membuat Anda ingin berpelukkan sepanjang malam.


Keenam, pakaian dalam. Sebagian orang akan menghadiahkan pakaian dalam seksi untuk perempuan yang mereka cintai dalam hidupnya. Mungkin pembelian pakaian dalam sedikit klise, namun secara umum disukai oleh wanita.


Ketujuh, beri gelang tangan. Memberikan hadiah berupa perhiasan seperti gelang tangan akan menambah kesan mendalam si wanita terhadap Anda. Dijamin Anda akan menjadi sempurna di matanya.


Kedelapan, permainan seks yang romantis. Perayaan Valentine bisa dilewatkan dengan memberikan waktu untuk bercinta. Tapi pastikan bukan percintaan biasa. Cukup dengan memberikan permainan seks yang romantis, ia akan merasakan kebahagiaan yang luar biasa.


Kesembilan, bingkai foto. Sebuah bingkai foto yang didalamnya terdapat foto mesra Anda bisa menjadi pilihan hadiah yang mudah. Simple dan tidak terlalu

memakan biaya. Hadiah ini juga bisa menjadi petunjuk bahwa Anda sedang menatap masa depan bersama.


Kesepuluh, Selimut. Mungkin Anda akan kaget mendengarnya. Tapi selimut bisa menjadi alternatif yang mudah, dan memiliki banyak arti. Misalnya, saat

bersantai, ia bisa sambil memeluk selimut pemberian Anda sambil berpikir bahwa yang ia peluk adalah Anda.


Source: http://jekethek.blogspot.com/2010/02/10-hadiah-spesial-yang-paling-cocok.html

14 Februari 2013

10 Teknologi yang Terinspirasi dari Karya Fiksi Ilmiah

10 Teknologi yang Terinspirasi dari Karya Fiksi Ilmiah

Dahulu, para novelis ataupun para seniman berangan-angan denganimajinasi mereka akan teknologi masa depan yang canggih. Namun sekarang, angan-angan mereka telah terpenuhi seiring dengan perkembangan zaman, dan mungkin untuk mereka yang masih hidup akan berbicara "Mereka terinspirasi dari karyaku".
 

http://www.didunia.net/ 
1. Bom Atom
Tidak sulit untuk membayangkan sebuah ledakan besar, tapi Robert Cromie (1856-1907) membayangkan sarana untuk melakukan hal yang akhirnya akan menjadi kenyataan. Dalam The krack of Doom, ia menulis tentang senjata yang menggunakan energi atom faktor resikonya memusnahkan hampir dua kilometer persegi tanah. Lebih dari empat dekade kemudian, Proyek Manhattan berjalan baik.
 

2. Internet
http://www.didunia.net/
Buku William Gibson, Neuromancer, sekaligus mengatur dasar bagi genrecyberpunk serta internet (atau lebih tepatnya, World Wide Web). Dalam duniadystopian, hampir semua orang dapat mengakses jaringan komputer global yang menggunakan antarmuka otak khusus, yang memungkinkan semua orang di planet ini untuk bertukar informasi dengan cepat. Terdengar akrab?
 

3. Space Travel (Perjalanan ke luar angkasa)
http://www.didunia.net/
Meskipun novel tahun 1865 berjudul “Dari Bumi ke Bulan” menceritakan kisah Komedi, Jules Verne melakukan beberapa perhitungan yang serius untuk kembali mengangkat kisah tentang tiga orang mencoba untuk melakukan perjalanan ke bulan menggunakan meriam. Beberapa teori-teorinya dan persamaannya yang akurat ternyata mengejutkan mereka yang melakukan misi Apollo, dan ia bahkan dengan benar meramalkan bahwa bobot akan ada di luar angkasa.
 

4. Robot (R.U.R. oleh Karel Capek,Metropolis)
http://www.didunia.net/
Gagasan untuk membangun kehidupan buatan telah ada selama berabad-abad, tetapi istilah “robot” diperkenalkan pertama kali dalam permainan Karel Capek, RUR (Rossum’s Universal Robots). Namun, untuk melihatnya belum terwujud sampai tahun 1927, film Metropolis diluncurkan menggambarkan bahwa orang-orang mulai melihat robot sebagai mesin humanoid yang dapat dikendalikan oleh seorang programmer.
 

5. PDA atau Pocket Komputer
http://www.didunia.net/
Pada tahun 1974, ketika sebagian besar komputer yang cukup besar mengisi seluruh kamar, Larry Niven membayangkan sebuah versi berukuran saku dalam novelnya ” The Mote in God’s Eye”. Dikisahkan “komputer saku” banyak digunakan untuk perhitungan matematis dan mencatat, tapi dengan fungsi-fungsi komunikasi mereka, Niven juga menggambarkannya seperti Blackberry atau iPhone.
 

6. VCR / DVD Player
http://www.didunia.net/
Ketika sebagian besar dunia mengagumi penemuan gambar bergerak di tahun 1890-an, HG Wells sudah memikirkan cara untuk membuatnya lebih baik. Pada satu alur dalam novelnya, seseorang terbangun, kemudian menemukan sebuah mesin yang tampaknya untuk menyimpan dan memutar film untuk hiburan pribadi.
 

7. Satelit
http://www.didunia.net/
Edward Everett Hale penulis yang mengeksplorasi ide pertama dari sebuah satelit dalam cerita pendek, “The Brick Moon,” terkenal setelah penulis fiksi ilmiah Arthur C. Clarke pertama kali mengusulkan satelit sebagai alat untuk komunikasi massal. Dia menulis sebuah artikel pada tahun 1945 yang menggambarkan perangkat komunikasi yang melayang di orbit untuk memberikan komunikasi global berkecepatan tinggi . Tujuh tahun kemudian, Sputnik diluncurkan.
 

8. Virus Komputer
http://www.didunia.net/
fiksi ilmiah bukan hanya mengilhami penemuan-penemuan yang baik. Ketika peneliti sengaja menciptakan virus komputer pertama pada tahun 1975, mereka menggambarkannya sebagai “cacing.” Istilah ini diambil dari novel John Brunner, The Shockwave Rider ‘, di mana “cacing pita” mulai menginfeksi komputer di seluruh dunia.
 

9. Taser
http://www.didunia.net/
Ketika Jack Cover mengembangkan prototipe pertama untuk senapan mematikan, ia terinspirasi dari novel tahun 1911 karya Victor Appleton yang ia baca ketika masih anak-anak “Thomas A. Swift ’s Electric Rifle.”, salah satunya menampilkan sebuah “senapan listrik” yang digunakan untuk berburu.
 

10. Software Penerjemah
http://www.didunia.net/
“Babel Fish” bukan hanya nama acak dari AltaVista yang datang dengan perangkat lunak terjemahan web mereka. Ini sebenarnya merupakan gadget dari novel ”The Hitchhiker’s Guide to the Galaxy” 1971 yang dapat menerjemahkan bahasa apapun setelah dimasukkan ke dalam telinga seseorang.