Musik sudah menjadi bagian hidup sehari-hari yang penting bagi anak muda. Apalagi di lingkungan yang penuh stress, mendengarkan dan menciptakan musik dapat menjadi pelarian sesaat yang menyegarkan. Nah, bantuan teknologi pun memungkinkan kita menikmati music dimana saja dan kapan saja melalui Smartphones. Lihat disini beberapa apps music gratis terbaik menurut website Google Playstore!
1. SoundHound.
Dengan dirilisnya ribuan lagu setiap
tahun, wajar saja jika banyak yang terlewat dari ingatan. Disinilah
SoundHound berfungsi, dengan menggunakan teknologi voice recognition
apps ini dapat mengenali berbagai macam lagu. Caranya pun mudah; kita
hanya perlu mengakses apps ini, menekan tombol record, dan SoundHound
pun bekerja mencari judul dan informasi lagu tersebut dari database
internet. Dengan lebih dari 1 juta lagu yang dapat dikenali, SoundHound
dapat membuat kita menjadi ahli musik dalam sekejap.
2. Musixmatch.
2. Musixmatch.
Mendengarkan lagu favorit diputar di
radio itu memang pengalaman tersendiri. Seperti mendapatkan ‘hadiah’
rasanya. Namun, apa yang terjadi jika kita ingin bernyanyi namun lupa
akan liriknya? Hanya bergumam-gumam bahasa planet istilahnya. Dengan
Musixmatch, hal itu itu tidak terjadi lagi. Cukup dengan menekan tombol
record, Musixmatch akan merekam dan mencari lirik dari lagu yang sedang
diputar. Dengan klaim menyediakan koleksi lirik terlengkap di dunia,
musixmatch pun membuat setiap tempat sebagai ruang karaoke dadakan!
3. Jango Radio.
3. Jango Radio.
Apps ini cocok untuk kamu yang menyukai
music namun tidak memiliki cukup waktu untuk tetap up-to-date. Pada
dasarnya Jango Radio adalah semacam kurator dari aliran music
kesukaanmu. Pada tampilan muka awal, kamu diminta mengetik nama musisi
atau aliran music favoritmu. Kemudian Jango akan otomatis mencarikan
lagu-lagu yang dianggap mewakili kesukaanmu. Tinggal tekan ‘Play’, kamu
pun akan dipilihkan lagu-lagu yang sesuai. Serunya, Jango gemar
mempromosikan musisi-musisi terbaru yang berbakat dan ‘segar’.
Selain ketiga Apps ini, masih banyak
aplikasi music yang seru dan fun untuk SmartPhone Android. Berbagai
developer pun terus bersaing merilis Apps Musik terbaru dengan
fitur-fitur yang semakin ditingkatkan. Tentunya wajar saja jika kita
kewalahan menentukan Apps music yang terbaik. Solusinya? Dengan mencari
informasi di forum-forum atau situs sosial media.
Nah, salah satu wadah interaksi digital yang sedang ramai digunakan kalangan anak muda adalah www.asktheyoung.com.
Website ini sendiri berawal dari rangkaian interaksi dan obrolan santai
di Twitter mengenai gaya hidup anak muda serta trend-trend terbaru.
Melihat potensi positif yang ditunjukkan oleh proses interaksi ini, PT.
XL Axiata Tbk membuatkan ‘rumah’ berbentuk www.asktheyoung.com. Disini, berbagai pertanyaan seputar music maupun apps music pun sah-sah saja dilontarkan.
Apalagi, berbagai hadiah pun sudah disiapkan untuk pertanyaan dan jawaban yang paling unik dan kreatif. XL sebagai sponsor utama menyediakan 2 buah pulsa @Rp 100.000 dan 1 buah Smartphone Samsung Galaxy Duos setiap harinya! Tidak ada salahnya kan menggali pengetahuan musik dan mendapatkan hadiah pada saat yang bersamaan?
Apalagi, berbagai hadiah pun sudah disiapkan untuk pertanyaan dan jawaban yang paling unik dan kreatif. XL sebagai sponsor utama menyediakan 2 buah pulsa @Rp 100.000 dan 1 buah Smartphone Samsung Galaxy Duos setiap harinya! Tidak ada salahnya kan menggali pengetahuan musik dan mendapatkan hadiah pada saat yang bersamaan?
Source: terselubung.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar